Persiapan Sebelum Instal Aplikasi OpenSID

Sekilas Tentang OpenSID

Persiapan Sebelum Instal Aplikasi OpenSID


OpenSID adalah aplikasi sistem informasi desa berbasis web yang memiliki banyak fitur untuk menunjang pengelolaan data desa. Pemanfaatan OpenSID dapat mendorong pelayanan publik di desa menjadi lebih cepat dan efektif, utamanya untuk layanan cetak surat kepada warga desa.

Hal yang Perlu Disiapkan Sebelum Instal OpenSID

Agar OpenSID dapat dijalankan dengan baik dan optimal, ada beberapa hal yang perlu disiapkan oleh operator desa. Diantaranya adalah:
  • Perangkat keras, seperti komputer dan printer.
  • Perangkat lunak, seperti aplikasi webserver, database server, dan browser.

Perangkat Keras

Perangkat keras adalah komponen mutlak yang harus ada. Perangkat keras digunakan sebagai media input data, perangkat pemroses, dan juga perangkat yang menghasilkan keluaran/output.

Adapun perangkat keras yang dibutuhkan adalah:

  • Komputer atau laptop

Komputer atau laptop digunakan untuk melakukan konfigurasi, menjalankan aplikasi serta untuk input data. Spesifikasi komputer atau laptop yang bisa digunakan adalah memiliki RAM minimal 2GB dan mampu menjalankan web browser. 

  • Printer

Printer digunakan sebagai perangkat untuk mencetak surat atau data kependudukan hasil ekspor dari aplikasi OpenSID. Dengan begitu, desa memiliki arsip berupa dokumen fisik, apabila sewaktu-waktu ada permintaan data oleh instansi lain.

  • RFID reader (opsional)

RFID reader berfungsi untuk membaca tag e-KTP warga, kemudian datanya disimpan ke dalam aplikasi OpenSID. Setelah datanya tersimpan, RFID reader ini bisa digunakan untuk mempercepat dan mempermudah pencarian data penduduk hanya dengan menempelkan e-KTP.

Jasa Instalasi Web

Disini anda bisa memilih jasa instalasi website menggunakan server, jangan kawatir untuk pemasangan atau jasa anda bisa menggunakan jasa kami silahkan kunjungi link ini.

0 Response to "Persiapan Sebelum Instal Aplikasi OpenSID"

Posting Komentar