TiMi Studio Group, selaku developer pun mengonfirmasi bahwa Pokemon Unite akan rilis terlebih dahulu di Nintendo Switch pada bulan Juli 2021. Kemudian disusul untuk mobile pada September 2021.
Pokemon Unite merupakan game hasil kerja sama The Pokemon Company International dan TiMi Studio Group yang mengusung konsep pertarungan online 5vs5. Di mana Pokemon Unite akan menjadi game lintas platform yang dapat dimainkan secara bersamaan di mobile dan Nintendo Switch, dikutip Nintendo, Senin (21/6/2021).
Game ini akan hadir secara gratis ketika mengunduhnya. Namun pemain akan diberikan opsional untuk melakukan pembelian di dalam game.
Belum diketahui, apakah pembelian tersebut berdampak pada kualitas Pokemon yang digunakan. Hal ini mengingat, penambahan status terjadi di Mobile Legends, ketiak pemain menggunakan skin hero yang telah mereka beli.
Pokemon Unite akan berlatar di Pulau Aeos, terletak di perbatasan laut yang belum pernah dijelajahi. Di pulau tersebut, pemain akan menemukan Unite Battle Committee (UBC) yang menjalankan serangkaian turnamen Unite Battle.
Pemain akan diminta untuk membentuk tim beranggotakan lima orang dan bersaing dengan tim lawan untuk mencetak poin terbanyak dengan waktu yang telah ditentukan. Berbeda dengan game MOBA pada umumnya.
Pokemon Unite tidak hanya memberikan objektivitas menghancurkan tower lawan. Tetapi juga harus mendapatkan poin dengan membawa energi dari mengalahkan Pokemon liar dan lawan, yang kemudian membawa energi tersebut ke salah satu zona tim lawan.
Perlu diingat, Unite Battle dapat berlangsung di berbagai stadion, yang mana setiap stadion memiliki aturan berbeda-beda. Mungkin ada jumlah anggota tim yang tidak harus 5 orang, lalu durasi pertandingan yang berbeda dan Pokemon Legendaris yang muncul pun akan berbeda.
0 Response to "Pokemon Unite, Game MOBA yang Siap Rilis di Mobile"
Posting Komentar