Euro 2020: Dua Kiper Jago Leicester City Adu Mekanik di Laga Wales Vs Denmark

  


Dua kiper milik Leicester City bakal adu jago di laga Wales vs Denmark. Siapa yang bakal tampil paling gemilang?

Wales vs Denmark menjadi laga pertama di fase 16 besar Euro 2020. Duel ini berlangsung di Johan Cruijff ArenA, Sabtu (26/6/2021) malam WIB.

Para pengurus klub Leicester City beserta fans tentu harus menyaksikan laga ini. Dua kiper The Foxes bakal tampil dalam mengawal gawang masing-masing negaranya.


Di sisi Denmark ada Kasper Schmeichel yang sudah 10 musim menjadi kiper utama Leicester. Gawang Wales bakal dikawal Danny Ward yang cuma menjadi pelapis Schmeichel di Leicester.

"Kami menghadapi kiper kelas atas. Jika Anda melihatnya bermain, maka Anda tahu bahwa dia memiliki semua kualitas," kata Schmeichel seperti dikutip dari situs resmi UEFA.

"Dia sangat komplet, dan sangat tenang. Semuanya saya lihat saat bermain di klub dan level internasional, dia tampil fantastis," tegasnya.

Ward selalu tampil penuh di semua ajang Euro 2020 yang sudah berjalan, berbeda saat Euro 2016 dengan cuma satu kali main. Kiper 28 tahun itu saat ini punya 13 penyelamatan dengan dua kali kebobolan.

Catatan penyelamatan Schmeichel di Euro 2020 jauh di bawah Ward. Kiper Denmark berusia 34 tahun itu cuma bikin tiga penyelamatan dari tiga laga dan kebobolan empat kali.

0 Response to "Euro 2020: Dua Kiper Jago Leicester City Adu Mekanik di Laga Wales Vs Denmark"

Posting Komentar